SGPC Legendaris Bu Wiryo

SGPC Legendaris Bu Wiryo

SGPC Legendaris atau sego pecel merupakan salah satu makanan yang banyak dijual di Yogyakarta. Salah satu pionir sgpc di Jogja adalah Bu Wiryo. Berlokasi di utara kampus Kedokteran Hewan UGM Klebengan Sleman, kuliner tradisional tersebut sudah mulai buka pada tahun 1959 dan masih tetap ramai sampai sekarang.

sgpc legendaris

Awal mula sgpc tersebut adalah melayani urusan perut mahasiswa yang berkuliah di UGM. Lama kelamaan masyarakat umum pun banyak berdatangan untuk mencoba mencicipi sgpc tersebut. Karena sudah lebih dari 50 tahun beroperasional, pelanggan SGPC Bu Wiryo sudah melintasi berbagai generasi. Dari alumnus UGM yang sudah sepuh sampai anak kuliah yang baru masuk pun menjadi langganan tetap.

 

 

Bahan sederhana yang dipakai yaitu sayur bayam, kacang panjang dan taoge kemudian disiram dengan bumbu kacang yang bercita rasa khas Jogja yaitu manis pedas merupakan sajian utama dari SGPC BU Wiryo. Tahu, tempe ataupun telor ceplok dan sate telur puyuh serta sate usus menjadi lauk tambahan sego pecel tersebut. Bagi yang bosan atau kurang suka dengan sego pecel disediakan nasi sop jawa segar yang akan menaikkan mood booster pengunjung di pagi hari.

Tempat yang didesain sederhana dan bisa menampung banyak pengunjung menjadi ciri khas dari tempat ini. Lantunan live musik mengiringi acara santap yang buka mulai dari jam 07.30 sampai malam hari. Jam-jam ramai biasanya pada waktu siang hari. Harga yang dibandrol lumayan tinggi untuk ukuran kuliner sego pecel di Jogja. Tetapi untuk urusan harga dan selera kembali lagi ke selera penikmat kuliner. SGPC BU Wiryo telah menerima penghargaaan dari berbagai kalangan dan media karena telah konsisten melestarikan kuliner tradisional sampai puluhan tahun.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *