PINUS PENGGER

Pesona hutan pinus memang sedang mewabah menjadi objek wisata dan spot selfie di Indonesia. Yogyakarta menjadi pioneer wisata hutan pinus dengan kemunculan pertama kalinya Hutan Pinus Mangunan yang menjadi trending di Indonesia. Tak jauh dari sebelah utara hutan pinus Mangunan, lokasi Pinus Pengger terletak di Kecamatan Dlingo Bantul yang berbatasan dengan Kecamatan Patuk Gunungkidul. Lokasi bisa dicapai melewati jalur Imogiri atau yang lebih dekat dan akses mudah lewat arah jalan Wonosari, tepatnya di per4an Patuk ke arah selatan kurang lebih 3 km.

Pesona Pinus Pengger di Malam Hari

Timing paling tepat mengunjungi Pinus Pengger adalah saat petang hingga malam hari. Iya karena kekuatan objek wisata ini terletak pada sisi lereng sebelah barat Pinus Pengger dengan pemandangan gemerlap lampu kota Yogyakarta pada malam hari. Ada beberapa spot yang bisa dijadikan tempat selfie pengunjung dengan bentuk dan latar belakang berbeda. Spot yang paling digemari yaitu Pancawara dengan bentuk telapak tangan raksasa. Spot kedua yang menjadi hits adalah Marmati yang berbentuk seperti sarang burung dengan lubang di tengahnya.

Untuk bisa menikmati Pinus Pengger, pengunjung tidak dikenakan biaya tiket masuk yang besar. Hanya dengan IDR 2.500 untuk tiket masuk dan IDR 2.000 untuk tiket parkir motor serta IDR 5.000 untuk parkir mobil. Segera hubungi nomer kami jika anda membutuhkan bantuan, pertanyaan ataupun sewa mobil dan paket wisatanya. Dapatkan harga terbaik.

courtesy foto IG @elykusumawd

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *